Sebagai salah satu bidang pendukung utama, perikanan berkelanjutan PIAT UGM memainkan peran strategis dalam mendukung implementasi pertanian sirkular. Dengan lahan budidaya seluas 1 hektar, unit ini mengembangkan berbagai jenis ikan air tawar dan ikan hias, di antaranya ikan nila, bawal, lele, koi, lobster air tawar, hingga beberapa jenis ikan lokal unggulan. Seluruh proses budidaya mengutamakan kualitas produksi lebih terjaga dengan risiko minimal terhadap penyakit maupun kontaminasi lingkungan. Bidang ini mengoperasikan lebih dari 20 kolam permanen dengan berbagai spesifikasi serta sejumlah kolam terpal bioflok yang dirancang sesuai kebutuhan.
Sejalan dengan nilai dasar lembaga, inovasi menjadi pilar utama dalam pengelolaan perikanan berkelanjutan. Beberapa inovasi yang telah diterapkan meliputi sistem budidaya aquaponik, penggunaan teknologi kolam terpal bioflok, serta pemanfaatan limbah air budidaya lele untuk lahan pertanian. Pendekatan ini menegaskan komitmen PIAT UGM dalam menghadirkan model budidaya yang produktif, efisien, ramah lingkungan, dan berorientasi pada kesejahteraan.
Perikanan Berkelanjutan untuk Pertanian Sirkular
Dalam praktik produksinya, bidang perikanan berkelanjutan menerapkan sistem pakan kombinasi, yakni pakan pabrikan berkualitas yang dipadukan dengan produk maggot hasil pengolahan limbah organik oleh unit pengelolaan limbah PIAT UGM. Sinergi ini tidak hanya meningkatkan efisiensi biaya produksi, tetapi juga memperkuat implementasi konsep circular economy yang menjadi ciri khas PIAT UGM.
Sebagai unit bisnis, bidang perikanan berkelanjutan tidak hanya berfokus pada riset dan inovasi, tetapi juga aktif menghasilkan luaran bernilai ekonomi. Produk yang dihasilkan meliputi ikan segar konsumsi, ikan hias, serta benih ikan yang dipasarkan secara konsisten. Lebih jauh, unit ini juga berperan sebagai supplier utama industri olahan ikan yang dikelola oleh dapur produksi Agroprocessing PIAT UGM, sehingga menciptakan keterkaitan yang erat antara produksi primer, pengolahan, hingga pemasaran produk akhir.
Dengan pendekatan tersebut, bidang perikanan berkelanjutan PIAT UGM tidak hanya mendukung kegiatan akademis dan riset, tetapi juga memberikan kontribusi nyata bagi perekonomian, ketahanan pangan, serta keberlanjutan lingkungan.