Pengumuman
Pusat Inovasi Agroteknologi Universitas Gadjah Mada membuka kesempatan kepada mahasiswa Universitas Gadjah Mada untuk menjadi Tenaga Mahasiswa Paruh Waktu. Formasi yang dibuka adalah Resepsionis sejumlah 3 (tiga) orang.
Persyaratan dan prosedur lamaran dapat dilihat selengkapnya pada pengumuman di bawah ini.
Berkaitan dengan telah dilaksanakannya seleksi proposal Hibah Pendanaan Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat Inovasi Agroteknologi Tahun 2021 pada Pusat Inovasi Agroteknologi Tahun Anggaran 2021 (daftar nama terlampir). Dimohon untuk merevisi RAB pada proposal yang diajukan sesuai dengan dana yang ditetapkan, proposal revisi (hardkopi dan softfile) kami terima paling lambat 14 April 2021 di Pusat Inovasi Agroteknologi UGM, softfile dikirim di alamat email: piat@ugm.ac.id.
Berkas Pengumuman dapat di unduh disini
Berdasarkan hasil penilaian tim penilai PIAT UGM melalui SIMASTER, tentang penerima Hibah Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat Inovasi Agroteknologi Tahun Anggaran 2020, bersama ini di sampaikan daftar nama penerima Hibah Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat tahun anggaran 2020 :
- Penerima hibah penelitian Inovasi Agroteknologi (Lampiran 1)
- Penerima hibah pengabdian kepada masyarakat Inovasi Agroteknologi (Lampiran 2)
Penerima hibah penelitian dan pengabdian kepada masyarakat tahun anggaran 2020 adalah pengusul yang proposalnya dinyatakan lolos seleksi dan yang bersangkutan telah memenuhi kewajiban:
- Melaksanakan seluruh tahapan seleksi sebagaimana disebutkan dalam panduan pelaksanaan penelitian dan pengabdian kepada masyarakat inovasi agroteknologi tahun anggaran 2020.
- Tidak memiliki tunggakan dokumen dan luaran wajib.
- Tidak sedang dalam status tugas belajar baik untuk ketua maupun anggota.
- Memiliki jabatan fungsional paling sedikit lektor.
Pengumuman penerima hibah dapat di unduh disini